Jumat, 20 Juli 2012

Fin Komodo: Mobil Offroad Kaya Anak Bangsa


Esemka mungkin nggak pernah terdengar lagi kabarnya. Walaupun begitu, Indonesia tetap punya punya produsen mobil sendiri. Salah satunya adalah AAI yang memproduksi bus gandeng Komodo untuk busway TransJakarta tapi itu sudah pernah admin bahas. Kali ini lain mobil karya anak bangsa yang ingin admin bahas.


Ibn Susilo, desainer Fin Komodo


Namanya Fin (Formula Indonesia) Komodo. Sama nama dengan bus gandeng produksi AAI tapi beda jauh bentuknya. Kalau AAI Komodo adalah bus gandeng, maka Fin Komodo adalah kendaraan offroad berukuran kecil tapi kuat di segala medan (seperti biawak komodo) dan sudah diproduksi oleh PT Fin Komodo Teknologi sejak tahun 2005. Fin Komodo juga tergabung dalam ASIA NUSA (ASOSIASI INDUSTRI AUTOMOTIF NUSANTARA) dimana anggotanya terdiri dari produsen 'Micro Car' dan Mesin Penggerak di seluruh Indonesia.
Beraksi di dataran miring

Berikut adalah profil tentang Fin Komodo dari webnya disini

Fin Komodo Electric Car, yang akan muncul dalam waktu dekat

PT FIN KOMODO TEKNOLOGI, adalah perusahaan swasta Nasional yang bergerak di bidang Rekayasa & Teknologi (Engineering & Technology), yang telah berpengalaman dalam bidang design dan analisa pesawat terbang, otomotif, simulator, dan integrasi sistim otomasi.

Produk utama kami adalah FIN Komodo yaitu kendaraan offroad jenis CRUISER yang sangat lincah dan handal untuk digunakan sebagai kendaraan penjelajah. Bobotnya sangat ringan sehingga power yang diperlukan untuk melaju relative kecil, akibatnya konsumsi bahan bakar relative irit.

Kestabilan kendaraan ini pada medan offroad yang ekstrem sekalipun tidak diragukan lagi, karena kami design dengan menggunakan perhitungan matematika persamaan keseimbangan yang akurat setiap komponen dan manufaktur nya.
Fin Komodo (pojok kiri atas) bersama teman-temannya dari ASIA NUSA
 Weew... Gimana? Makin bangga dengan produk Indonesia? Iya, dong... Admin aja kalau punya duit cukup, pengin beli produk otomotif dari ASIA NUSA (Aamiin ya Allah...).

Maju terus dunia otomotif Indonesia!!! :)&XD
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar