Jumat, 18 Januari 2013

Kompilasi Film Action Indonesia 2000-2013 (Part 5)

1. Gevangenis (2012)
Film Gevangenis bercerita tentang kisah percintaan Herlan (Rozi Herdian) dan Anita (Gita Sinaga) yang terpisah selama 10 tahun karena Herlan harus masuk penjara demi membela cintanya.


2. Pasukan Kapiten (2012)

Kakek (Sudirman) melatih Yuma cara mengalahkan lawan layaknya seorang tentara setalah Yuma bercerita tentang masalahnya dengan Irfan dan gerombolan temannya yang bandel. Tak lama kemudian bergabunglah Asti, jago silat. Bersama-sama mereka mencetuskan strategi untuk mengalahkan Omar dkk.
Suatu hari Yuma membuntuti Kakek yang pergi dari rumahnya dan memergokinya sedang mengintip halaman sebuah rumah mewah, di mana ada gadis cilik sedang bermain. Anak kecil itu adalah cucu Kakek, Citra, yang dilarang  bertemu dengan Kakek oleh anak Kakek sendiri, Widodo. Terungkap bahwa Kakek memiliki cerita keluarga yang pahit.
Strategi perang Kakek dan Yuma dkk berhasil, namun terjadi konflik di kompleks perumahan karena para orangtua menyalahkan Kakek atas keributan yang terjadi. Karena merasa bersalah, Kakek menarik diri dan enggan bertemu dengan Yuma dkk.
Kakek akhirnya memberanikan diri bertemu dengan Widodo untuk minta maaf atas kesalahannya di masa lalu sebagai seorang ayah. Kakek diizinkan bertemu dengan Citra. Pertemuan membuatnya berbahagia dan kemudian meninggal dengan tenang.
Kepergian Kakek menorehkan makna berarti bagi Yuma, Saleh, Asti, dan Widodo: sebuah kearifan untuk berani melawan rasa takut di dalam diri.

3. Potong Bebek Angsa (2013)

Sasha (Olivia Jensen), bersama kakaknya, Masen (Boy Wiliiam), serta sahabatnya, Otong (Ricky Harun) salah masuk pesta kostum. Masen, Otong dan Sasha larut dalam kemeriahan pesta, hingga mereka tak sadarkan diri. Esok paginya mereka terbangun dan terdampar di pantai entah di mana.
Mereka tak ingat kejadian pesta semalam. Tiba-tiba mereka dikejar oleh segerombolan orang sangar. Kejar-kejaran mobil pun berlangsung gila-gilaan dan ternyata yang mengejar mereka adalah kaki tangan Gembong Mafia (George Rudi) yang ingin menangkap mereka. Dengan segala cara Sasha, Masen & Otong berusaha menghindar dari kejaran.
Lepas dari kejaran satu gerombolan, Otong, Masen, dan Sasha lantas berhadapan dengan satu lagi, Mafia Afro-America (Max Don), yang lebih sangar dan lebih sadis. Tidak cuma dikejar mafia Pihak Kepolisian pun ikut mengejar mereka dan menjadikan Masen, Sasha dan Otong, Target Operasi.
Di sela-sela pengejaran, kebingungan dan kepanikan, bagi Otong perasaan cintanya itu harus lah bisa diungkapkan, daripada mati penasaran.

4. 3sum The Movie (2013)
Insomnight 
Plot Sebagai eksekutif muda yang tengah menanjak karirnya, Morty (Winky Wiryawan) adalah sosok pekerja keras dan ambisius. Namun impiannya membangun rumah tangga bersama kekasihnya, Nina (Gesata Stella) kandas karena Nina mendadak membatalkan pernikahan mereka. Tekanan pekerjaan ditambah dengan masalah percintaan dan juga pertengkaran ayah dan ibunya yang tak kunjung berakhir membuat Morty mengalami insomnia yang sangat parah. Kegelisahan Morty semakin memuncak pada malam-malam kelam tak berujung yang mengingatkan masa lalunya dengan orang-orang terdekatnya.

Rawa Kucing
Plot Ayin (Aline Adita) seorang wanita cantik keturunan keluarga Cina Benteng yang kaya raya di Tangerang. Dikelilingi oleh sahabat-sahabat dekatnya, kehidupan Ayin tak pernah lepas dari pesta pora dan mabuk-mabukan. Di malam ulang tahunnya Ayin bertemu dengan Welly (Natalius Chendana), seorang pemuda lugu tuna rungu dan tuna wicara yang baru datang dari kampung. Pertemuan dua manusia dengan latar belakang itu ternyata mengubah jalan hidup mereka dan memberikan makna cinta yang tak pernah mereka kenal sebelumnya .

Impromptu
Plot Kejahatan yang terjadi di sebuah kota megapolitan semakin menjadi-jadi. Perkosaan menjadi momok yang sangat menakutkan bagi para perempuan yang tinggal di kota itu. Banyak polisi gadungan yang mencari keuntungan di gelapnya malam. Dan korupsi merajalela sampai ke tingkat tinggi di semua sektor. Ali Ferzat, seorang politikus bersih bertekad membongkar skandal korupsi paling menghebohkan di negeri itu. Namun dia tidak tahu siapa kawan dan lawan yang sesungguhnya. 

5. Gending Sriwijaya (2013)

Nusantara abad 16, tiga abad setelah keruntuhan Sriwijaya, muncul kerajaan-kerajaan kecil yang saling berebut kekuasaan. Kedatuan Bukit Jerai, adalah kerajaan kecil yang dipimpin oleh Dapunta Hyang Mahawangsa dengan permaisurinya Ratu Kalimanyang. Mereka memiliki dua putera: Awang Kencana dan Purnama Kelana. Dapunta Hyang yang sudah tua, memilih Purnama Kelana sebagai penggantinya, Dapunta merasa Purnama memiliki kemampuan intelektual yang tinggi, cerdas dan lebih visioner dibandingkan dengan Awang Kencana yang hanya mengandalkan kemampuan olah kanuragan dan kekuatan militer.
Awang Kencana mengetahui rencana itu dan sangat kecewa. Awang kemudian menjebak Purnama,  menfitnah Purnama telah membunuh Dapunta. Purnama ditangkap oleh Awang dan dijebloskan ke penjara.Dengan dibantu oleh para tabib dan sahabat-sahabatnya, Purnama berhasil dibebaskan. Pasukan Awang mengejar Purnama, yang terdesak di lereng tebing, Purnama jatuh di jurang, tercebur di sungai dan terbawa arus deras. Pasukan Awang mengira Purnama telah tewas.
Purnama diselamatkan oleh Malini, puteri  Ki Goblek. Ki Goblek adalah pemimpin kelompok perampok. Ki Goblek yang bernama asli Kendra Kenya adalah mantan Tumenggung di Kedatuan Bukit Jerai. Sekitar 30 tahun sebelumnya Ki Goblek membantu Dapunta muda dalam merebut kekuasaan di Kedatuan Bukit Jerai. Silang sengkarut penghianatan Dapunta membuat Ki Goblek lari ke hutan, menyimpan dendam dan membentuk kelompok perampok yang menghantui Bukit Jerai.
Setelah meninggalnya Dapunta Hyang Mahawangsa, Awang dinobatkan sebagai raja di Kedatuan Bukit Jerai. Awang memerintahkan untuk membasmi kelompok perampok Ki Goblek. Kelompok perampok ditumpas. Ki Goblek tewas.  Hanya tertinggal Purnama, Malini dan delapan perempuan penenun songket, janda para perampok yang memiliki kemampuan olah kanuragan.
Sepuluh orang itu kemudian menyiapkan serangan balasan ke pusat Kedatuan Bukit Jerai. Mereka menyusup dan merebut tahta Kedatuan Bukit Jerai.

6. Dead Mine (2013)
Dipimpin anak seorang milyuner, Tim Lima, sekelompok tentara bayaran, disewa untuk mencari harta karun Yamashita. Terdesak oleh serangan bajak laut, mereka terdesak dan terperangkap di dalam sebuah tambang yang dijadikan bunker militer oleh tentara Jepang pada Perang Dunia II.
Terluka, putus asa, dan tanpa persiapan, kelompok tentara bayaran itu masuk semakin dalam ke dalam tambang dan mendapati kenyataan bahwa pencarian emas itu membawa mereka pada temuan yang mengejutkan: mereka tidak sendirian di tambang itu.

7. Java Heat (2013)
Bercerita tentang sebuah tim rahasia dari Amerika Serikat yang bekerjasama dengan polisi Indonesia. Mereka berusaha menangkap sindikat internasional pelaku penculikan putri Sultan Yogyakarta dan pencuri perhiasan milik keraton. Dalam aksi pengejarannya tim ini beraksi di sejumlah lokasi di Yogyakarta dan Jawa Tengah.

8. Operation Wedding (2013)


Windi (Yuki Kato) putri bontot favorit Laksamana Angkatan Laut Kardi (Bucek). Windi paling kuat menahan nafas di dalam air, dan selalu lebih unggul dari 3 kakak perempuannya Vera (Dahlia Poland), Lira (Kimberly Ryder) dan Tara (Sylvia Fully R), yang kesemuanya dididik gaya militer oleh Kardi sendirian.

Sepuluh tahun telah berlalu, tetapi cara Kardi memperlakukan anaknya masih sama. Di kampus Windi bertemu kembali  cinta monyetnya, Rendi (Adipati Dolken) yang mengajaknya kencan. Windi minta ijin ayahnya. Saat Rendi datang menjemput, ternyata Tara, Lira dan Vera siap ikut bersama Kardi. Walau demikian, cinta tetap bersemi di hati Rendi dan Windi, sehingga Kardi merasa perlu menteror Rendi.

Bagaimana Windi harus menyelamatkan pernikahan kakak-kakaknya dengan kekasihnya, sekaligus menyelamatkan pernikahannya dengan Rendi?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar